Tuesday, March 1, 2016

"Format Keanggotaan KKKS & KKG" Format exel

FORMAT PENDATAAN ANGGOTA KKKS & KKG

Kegiatan di dalam forum Kelompok Kerja Guru [KKG] saat ini memang diwajibkan atau perlu ditingkatkan lagi dalam pelaksanaannya, karena dalam keiatan tersebut akan dibahas beberapa masalah yang timbul di saat para guru menyampaikan proses pembelajaran di depan kelas, merencenakan perumusan Administrasi Pembelajaran, pembuatan Penelitian Tindakan Kelas [PTK], serta masih banyak lagi kegiatan yang dapat disusun dan dilaksanakan dalam forum Kelompok Kerja Guru [KKG].

Nach di dalam forum KKG tentu saja perlu juga dibuat sebuah administrasi untuk melengkapi beberapa administrasi yang telah dibuat setiap pertemuan diantaranya; undangan, daftar hadir, notulen rapat, resume kegiatan, dll. Hal tersebut akan kita jadikan sebagai bahan pelengkap apabila kita mengajukan usulan kenaikan pangkat, maupun usulan Penilaian Angka Kredit Tahunan (PAK Tahunan) yang wajib melampirkan Pengembangan Diri (PD), Publikasi Ilmiah (PI) sesuai kebutuhan masing-masing Pangkat/Golongan Ruang [baca petunjuknya].

Namun file yang saya postingkan ini juga tidak kalah pentingnya yaitu rekap keanggotaan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) serta Kelompok Kerja Guru (KKG).

Dokumen atau file format keanggotaan KKKS dan KKG ini dibuat dalam bentuk office exel yang berfungsi untuk mempermudah pengentryan datanya, dilengkapi dengan menu dialog, serta khusus untuk format KKG terdapat menu print out dengan menggunakan tombol dropdown, yang berfungsi untuk mempermudah pekerjaan print outnya.

Baiklah untuk lebih jelasnya silahkan download filenya pada link berikut ini :

Demikian kilas penjelasan tentang format keanggotaan KKKS dan KKG semoga bermanfaat. Akhirnya mohon maaf apabila terdapat kurang sempurnanya dokumen tersebut.

No comments:

Post a Comment